Tentang GPDI Anugerah Lumbewe

Atas Anugerah, berkat, dan kekuatan dari Tuhan Yesus Kristus, kami Gembala dan Jemaat GPDI Anugerah Desa Lumbewe,Kec. Burau, Kab. Luwu Timur, Sulawesi Selatan. Awal tahun 2014 lalu, melalui pekerjaan pembangunan gedung gereja. Dan sampai saat ini, kami masih bergumul untuk tahap selanjutnya. Berhubung keterbatasan dana, dengan keadaan yang demikian, untuk sementara berhenti dalam pembangunan gereja.

  • Nama Gembala    : Pdt. Idris
  • Alamat Gereja      : Jln. Trans Sulawesi, Dusun Lumbewe, Desa Lumbewe, Kec. Burau, Kab. Luwu Timur, Sulawesi Selatan
  • Status Bantuan    : Penyelesaian Bangunan

 

Tentang GPDI Anugerah Jatisawit

Jemaat GPDI Jatisawit merupakan jemaat yang terhimpun dalam wilayah yang bertempat tinggal di lingkungan dusun Jatisawit, Desa Balecatur, Kec. Gmaping, Kab. Sleman, Joygakarta. Visi gereja adalah injil diberitakan dari hidup yang berkenan menyongsong kedatanganNya. Jemaat ini terbentuk pada tahun 1998, Pdt. Harun Sitepu mewartakan Injil dari rumah ke rumah di Dusun Jatisawit. Kemudian pada bulan Januari 2000, dirumah kontrakan mulai diadakan ibadah perdana  hari minggu yang diikuti 2 jiwa. Dengan perkembangan jemaat yang ada dan kebutuhan ruang ibadah yang representative dan fasilitas ruang ibadah, maka tahun 2010 mulai diadakan renovasi gereja dengan sumber dana melalui jemaat yaitu : Gerekan 1000 Sehari “. Pembangunan secara bertahap terlaksana sampai pada tahun 2012 pada tahap pengecoran bangunan. Namun karena terkendala dana yang belum mencukupi, maka pembangunan pun berhenti.

  • Nama Gembala    : Pdt. Harun Sitepu
  • Alamat Gereja      : Dusun Jatisawit, Desa Balecatur, Blok R No. 14, RT. 19/RW.45, Kec. Gamping, Yogyakarta
  • Status Bantuan    : Penyelesaian bangunan

 

Tentang GSJA Huno Somolo Molo

GSJA Huno Somolo Molo berada di sekitar lokasi kecamatan Somolo-molo, berhadapan langsung dengan kantor camat Somolo-molo, Kabupaten Nias, Sumatra Utara. Warga jemaat berasal dari masyarakat Desa Huno, Somolo-molo, sisaratandrawa dan masyarakat disekitar kecamatan Somolo-molo. Mencermati semakin meningkatnya intensitas dan tuntutan kualitas pelayanan pada GSJA Se-Kepulauan Nias, seiring dengan perkembangan dan dinamika jemaat yang menuntut kesiagaan pelayanan setiap saat, sesuai kebutuhan pelayanan bagi warga jemaat, yang perlu diperhatikan adalah terpenuhinya sarana dan prasarana yang memadai sebagai penunjang pelaksanaan tugas dan pelayanan. Salah satu sarana yang dibutuhkan adalah tersedianya gereja yang permanen, dan saat ini sedang dirindukan oleh seluruh warga jemaat.

  • Nama Gembala    : Pdt. Damianus Waruwu
  • Alamat Gereja      : Desa Huno Somolo-Molo, Kec. Somolo-Molo, Kab. Nias, Sumatra Utara
  • Status Bantuan    : Bangun Baru

 

Tentang GPDI Kemenangan Iman

Pelayanan GPDI Kemenangan Iman dimulai tahun 2013. Dan oleh kemurahan Tuhan, telah dilakukan peletakan batu pertama pada tahun 2016 oleh Majelis Daerah dan Majelis wilayah GPDI Deli Serdang I. Dan hingga kini masih dalam tahap pembangunan pondasi gereja dan tiang utama, yang akan dilanjutkan pembangunan gedung dan fasilitas gereja lainnya.

  • Nama Gembala    : Pdt. Bernadis Simbolon
  • Alamat Gereja      : Jln. Veteran Pasar X, Beringin Raya, Gang. Cahaya No. 12, Dusun VIII Desa Manunggal, Kec. Labuhan Deli, Kab. Deli, Serdang 20373
  • Status Bantuan    : Penyelesaian Bangunan

Tentang GMI Molompar

GMI ( Gereja Methodis Injili ) Jemaat Molompar, sudah berdiri sejak Februari 2008, di sebuah Desa di kaki gnung Soputan. Jumlah jemaat ada 9 KK (Kartu Keluarga) dengan jumalh 35 jiwa. Sejak awal berdiri jemaat dengan giat beribadah dan juga membangun gedung gereja dengan segala harap dan daya. Sehingga berdiri gereja yang terlihat dibagian depan. Namun masih bergumul, untuk menyelesaikan bagian plafon, yang direncanakan terbuat dari lambersering dan lantai keramik. Karena kendala terbatasnya dana, maka pembangunan tertunda selama 4 (empat) tahun.

  • Nama Gembala    : Pdt. Hotni Ida Nababan
  • Alamat Gereja      : Desa Molompar, Jaga 1, Kec. Tombatu Timur, Kab. MInahasa Tenggara, Sulawesi Utara
  • Status Bantuan    : Penyelesaian Bangunan