Tentang GBI Pianggu

  • Nama Gembala     : Pdt. Matius Cenis
  • Alamat Gereja       : Desa Pianggu, Desa Kunyil, Kec. Meliau, Kab. Sanggau, Kalimantan Barat
  • Status Bantuan     : Penyelesaian bangunan

Tentang GBI Meranggau

GBI Jemaat Meranggau merupakan suatu wadah utama dimana jemaat dapat berkumpul dan beribadah bersama. Perkumpulan jemaat ini terbentuk tahun 1990 dan mulai tahun 1992, sudah mempunyai gedung gereja semi permanen yang hingga pada saat ini masih dipergunakan. Sehingga kami berniat untuk membangun gedung yang baru dan dapat menampung lebih banyak jemaat. Namun, dalam kondisi keuangan jemaat  rasanya tak mapu. Jadi kami sangat membutuhkan pihak – pihak lain yang membantu kami dalam pengadaan gedung yang baru. Karena gedung yang lama saat ini, sudah dalam keadaan mulai rapuh fisik bangunannya.

  • Nama Gembala     : Pdt. Kornelius J.P
  • Alamat Gereja       : Jln. Padat Karya meranggau, Kec. Meliau, Kab. Sanggau, Kalimantan Barat 78751
  • Status bangunan   : Bangun baru

Tentang GBI Pematang

9 (Sembilan) tahun yang lalu, GPDI Pematang memulai pelayanan anak – anak disebuah rumah yang dipinjam dari keluarga, tepatnya pada akhir bln Juli 2009. Bulan Agustus , kami meminjam ebuah gedung untuk ibadah umum, Kita melihat ada tanah kosong disampung rumah jemaat, yaitu di. Jalan Tuan Maja Purba dengan ukuran 20 x 20m. Dengan bermodal 7 juta rupiah, kami pun membeli dan membangun gereja tersebut dengan ukuran 7 x 20m. Namun karena kekurangan dana yang kami miliki, bangunan gereja tersebut belum selesai.

  • Nama Gembala   : Pdt. Jim Revanson Sihombing
  • Alamat Gereja     : Jln. Tuan Maja Purba No. 28, PematangSimalungun, Kec. Siantar, Kab. Simalungun, Sumatra Utara
  • Jenis Bantuan      : Bangun baru